Jika Ditanya, ALLAH SEDANG NGAPAIN ?

Rabu, 09 Maret 2016


BuzzThread - Allah sekarang sedang apa ? Allah sedang ngapain sekarang ? Jika pertanyaan pertanyaan tersebut ditanyakan kepada kita, apa jawaban kita. Mungkin kita bingung dan nggak tahu harus jawab apa.

Tapi kita akan segera tahu dan manggut manggut setelah membaca jawaban dari Sayyid Muhammad bin Alawy bin Abbas al-Maliki, seorang ulama tersohor yang ilmunya sangat mumpuni. Beliau ulama yang sangat karismatik dari kalangan cucu rasulullah sholallohu alaihi wasallam. Murid murid beliau sangat banyak termasuk dari Indonesia. Memandang wajah beliau bikin adem hati, tenang, nggak tahu kenapa.

Banyak saksi yang menceritakan tentang karomah beliau, bahkan jasad beliau pun masih utuh ketika pemerintah saudi membongkar makam beliau utk diganti dengan jenazah yang lain padahal sudah bertahun tahun dikebumikan. Maka makam beliau tidak jadi digantikan dengan jenazah yang lain karena jasadnya masih utuh. Tidak hanya sekedar masih utuh, rambutnya pun bertambah panjang.

Nah, suatu ketika pernah terjadi ada seseorang yg mengajukan suatu pertanyaan yang cukup aneh kepada Sayyid Muhammad bin Alawy bin Abbas al-Maliki, ulama tersohor Mekkah itu.

Sebuah pertanyaan aneh, bukan bermaksud dan bertujuan untuk mengolok, menyudutkan, ataupun menghina.

Sayyid Muhammad al-Maliki tahu orang ini tidak suka shalawatan, Maulidan, maupun pengajian.

Pertanyaannya adalah, "Allah sekarang sedang ngapain?"

Maka dijawab oleh Sayyid Muhammad dengan penuh keilmuan dan penuh hikmah.

"Tahu sekarang Allah lagi ngapain? Allah sekarang lagi bershalawat kepada Nabi Muhammad Saw. Dalilnya adalah surat al-Ahzab ayat 56:

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيماً

“Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikatNya senantiasa bershalawat untuk Nabi (Saw.). Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.”

Yushalluna di sini masuk ke dalam fi'il mudhari' atau present tense di dalam bahasa Inggris, yang mengandung arti senantiasa (sedang dan seterusnya) bershalawat kepada Nabi Muhammad Saw. Al-Imam al-Habib Thahir bin Husin al-Haddad bershalawat atas Nabi Muhammad Saw. setiap harinya 25.000 kali.

Sebuah jawaban singkat, jelas dan punya hujjah kuat. Subhanallah....

Allahumma sholli 'alaa sayyidina Muhammad wa alaa alihi washohbihi wasallim.

sumber : ceritanyenyes
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar test